Selamat dan Sukses Hari Bloger Nasional ke 16 ,Tanggal 27 Oktober 2023, Supportive – Working hard – Loving m regoly career – Leadership qualities – Personality – An ability to sell products – Disciplined – Getting along with people

Rabu, 11 Oktober 2023

MODEL PEMBIMBINGAN DIGITALISASI. PRODUKTIVITAS PENILIK PASCA PANDEMI COVID-19

 
By Arif Nasdianto

Penilik DKI Jakarta 

Kita tahu bahwa semenjak bulan maret 2020 pandemi covid 19 memasuki wilayah Indonesia. Semasa itulah kegiatan Pembimbingan tatap muka di setiap sekolah dihentikan dengan Belajar di rumah. Tentu aktivitas Penilik beralih dengan memberikan materi secara jarak jauh menggunakan beberapa platform khusus yang disesuaikan dengan kemampuan PTK (Pendidik dan Tenaga Kependidikan) dan Penilik itu sendiri. Bagaimana dengan Peran Penilik dalam melakukan Pembimbingan terhadap PTK di setiap satuan. Tentu peran Penilik dalam melakukan Pembimbingan menyesuaikan situasi yang ada saat itu. 


Aktiviatas Penilik di masa  covid 19 tentu sangat berbeda ketika sebelum pandemi covid 19, di masa covid 19 Penilik tentunya memiliki tanggungjawab begitu besar agar PTK tetap memiliki pengetahuan wawasan dan dalam menyelenggarakan programnya sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan. Intinya aktivitas Penilik saat itu tetap memberikan pemerataan Pendidikan untuk semua PTK.  melalui Online learning atau pembimbingan daring. Model pembimbingan jarak jauh ini yang dilangsungkan dimasa  pandemi Covid-19 yang membuat Penilik dan PTK tidak dapat bertemu langsung di suatu ruang. Pada metode online learning, seluruh proses pembimbingan dilakukan secara daring, mulai dari aktivitas Penilik dalam memberikan penjelasan materi, pemberian tugas, pengumpulan tugas, serta proses tindaklanjut.

Pertanyaannya bagaimana model pembimbingan pasca pandemi covid 19 oleh Penilik

Dibeberapa kota di Indonesia masa New Normal atau Pasca Covid 19 dilakukan Pembimbingan Tatap Muka Terbatas  artinya Kegiatan pembimbingan tatap muka terbatas ini tidak sepenuhnya pembimbingan kelompok dilakukan dalam satu ruang berjumlah  30 orang PTK atau sampai dengan  50 orang PTK tetapi ada aturan tersendiri dengan protocol kesehatan  yang sangan ketat.

Untuk melakukan transformasi pembimbingan di pasca Covid 19 peranan Penilik sangat penting dalam rangka menghindari penyimpangan penyelenggraan program Paud dan Dikmas di setiap satuan Pendidikan. Maka setiap guru / tutor / instruktur  khususnya di DKI Jakarta diharuskan melakukan vaksinasi kecuali mereka yang memiliki penyakit bawaan. Penilik  sebagai pengendalian mutu program tentu berupaya menambah wawasan dengan mengikuti beberapa kegiatan yang berkaitan dengan peran, tugas dan fungsinya melalui webinar, seminar, workshop baik yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pendidikan setempat, dan Organisasi profesi secara virtual atau dalam Jaringan online.

Bagaimana Produktivitas Penilik dalam pembimbingan tatap muka terbatas

Berbicara produktivitas Penilik, tentu produktivitas di sini adalah produktivitas secara umum yaitu kemampuan setiap Penilik dalam menghasilkan sesuatu yang diinginkan dengan cara memanfaatkan sumber daya secara efektif dan juga efisien.

Arti kata produktivitas sendiri masih memiliki kandungan yang sama dengan daya produksi dan keproduktifan. Kata tersebut biasa digunakan untuk menilai tingkat efisiensi seorang Penilik dalam mengubah input menjadi output yang diinginkan.

Jadi, berdasarkan penjelasan di atas, bisa kita pahami bahwa produktivitas adalah  efektivitas yang dijadikan sebagai nilai dari ketepatan dalam memilih cara dalam melakukan sesuatu agar bisa mencapai target.

Melihat uraian di atas maka produktivitas Penilik di pasca pandemi covid 19 dalam perannya melakukan pembimbingan terhadap PTK baik secara kelompok dan secara individu tentang SNP, Teknologi Pembelajaran dan Penelitian tentunya dilihat dari efektivitas perannya sebagai Penilik apakah sudah tepat dan mencapai target atau belum.

Untuk itu ada beberapa produktivitas Penilik dalam melakukan transformasi pembimbingan di pasca covid 19 tentunya dalam Pembimbingan Tatap Muka Terbatas , Produktivitas Penilik yang dilakukan merupakan pengaruh masa pandemi covid 19 dan era digitalisasi diantaranya :

1.    Melakukan Pembimbingan dengan Membuat Chennel Youtube

Pemebelajaran semacam ini sangat ngetren di masa covid 19 tetapi pembimbingan ini masih diminati para PTK sebagai penambahan penguasaan materi yang diajarkan dalam kegiatan PTMT

2.    Melakukan Pembimbingan dengan Membuat Chennel Podcast.

Pemebalajaran dengan membuat channel khusus melalui podcast juga sangat diminati para PTK dalam materi materi penunjang dan penambahan pemahaman PTK terkait materi materi yang diajarkan dalam PTMT

3.    Melakaukan pembimbingan dengan Google site.

Pembimbingan menggunakan google sites memberikan manfaat bagi Penilik ataupun PTK, manfaat dari pemanfaatan google sites ini adalah:
  1. Pembimbingan lebih menarik Penggunaan google sites dalam pembimbingan akan lebih lengkap dan menarik karena dapat memanfaatkan fitur-fitur di dalam google sites. Seperti; google docs, sheet, forms, calender, awesome table dan lain sebagainya.
  2. Lebih mudah mendapatkan materi pembimbingan. Dengan adanya google sites maka materi pembimbingan akan diunggah ke dalam google sites sehingga PTK langsung bisa mengkases materi yang diberikan Penilik.  Penilik dan PTK juga tidak perlu menggunakan flashdisk yang bisa menyebabkan banyaknya virus yang masuk ke dalam komputer.
  3. Materi pembimbingan tidak mudah hilang. Materi yang telah diunggah ke dalam google sites akan tetap berada di google sites dan tidak akan terpengaruh dengan gangguan virus atau yang lainnya. Selain itu, tidak membebani kapastitas penyimpanan computer.
  4. PTK dapat mendapatkan informasi pembimbingan dengan cepat. Penggunaan google sites membuat PTK mendapatkan informasi mengenai pembimbingan dengan cepat dengan menggunakan informasi yang diunggah oleh Penilik.
  5. Dapat menyimpan silabus di google sites. Silabus pembimbingan dapat diunggah oleh Penilik ke dalam google sites, PTK mengetahui  materi dan tema pembimbingan pada setiap pertemuan selanjutnya.
  6. Tugas melalui google sites. Tugas pembimbingan bisa diberikan oleh Penilik melalui google sites, sehingga PTK tidak tertinggal informasi dan tugas-tugasnya. Tugas PTK dapat diberikan dan dikumpulkan melalui google sites.

4.    Melakukan Pembimbingan dengan Pedlet.

Padlet adalah aplikasi daring gratis yang paling tepat diilustrasikan sebagai papan tulis daring. Padlet dapat digunakan oleh PTK dan Penilik untuk mengirim catatan pada halaman yang sama. Catatan yang diposting oleh Penilik dan PTK dapat berisi tautan, video, gambar, dan file dokumen. 

5.    Melakukan Pembimbingan dengan Blended Leaning dan Hybrid Learning

Pembimbingan ini adalah  pemebalaran campuran, dimana Penilik melakukan pembimbingan secara Tatap muka di suatu ruang terhadap PTK tetapi Penilik tersebut juga memberikan pelayanan pembimbingan d iwaktu yang sama memberikan pembimbingan jarak jauh terhadap PTK yang berada di rumah. Pembimbingan ini tentu menggunakan perangkat antara lain computer, Gajet dan Internet serta platform zoom ,google meet , webex dan lainnya sebagai sarana pembimbingan. 

6.    Pembimbingan dengan Google Form Interaktive (GFI).

Pembimbingan dengan GFI adalah modifikasi dari google form dengan menambahkan beberapa materi melalui youtube, dokumen dan pertanyaan atau quiz. Pembimbingan menggunakan GFI dapat dijadikan pedoman bagi Penilik itu sendiri maupun pedoman pembimbingan bagi PTK. Dalam pembimbingan mengginakan GFI Penilik akan mudah membuat keputusan keberhasilan PTK dalam proses pelaksanaan pembimbingan. Adapun keunggulannya adalah :

a.       Mudah Pembuatannya

b.       Tidak berat jika dibuka di WA, telegram. Facebook

c.       GFI tahan lama tidak akan hilang selama akun nya aktif

d.       Mudah diarsipkan dalam drive atau Google site

e.       Tidak perlu minta akses sipembuat

f.        Cepat mendapatkan hasil penilaian bagi Penilik

g.       Bisa disisipkan akun zoom dan google meet untuk konsultasi atau tatap muka  virtual

h.       Mudah mendapat hasil Resitasi dari PTK.

i.         Penilik tidak stres WA penuh susah dibuka karena banyak foto terkirim di WA

j.        Materi atau bahan pembelajaran mudah didapat oleh guru atau tutor sesuai tema atau bidang study.

k.       Memberikan pedoman bagi PTK Ketika mengikuti pembimbingan. 

7.  Pembimbingan Menggunakan ebook (HTML, PDF, LIT, DOCX) 

Ebook yang banyak digunakan oleh Penilik dalam memberikan pembimbingan sebagai transformasi pengetahun adalah ebook jenis HTML, karena memeliki fitur 3 Dimensi dan sangat disenangi oleh PTK karena ebook ini seperti buku dan fitur yang custom (mudah dibesarkan dan dikecilkan). 

8.  Pembimbingan Power Point Interaktive. 

Power point ini banyak digunakan oleh Penilik di pasca Pandemi Covid 19 karena mudah membuatnya dengan office 2010. Power point yang biasanya tidak Nampak orang yang membimbingnya (Penilik) tetapi Power Poin Interaktive dikemas seperti video dengan penanyangan materi dan ada penanyangan video Pembimbing sedang melakukan menerangkan materi materi yang dibutuhkan oleh PTK. 

9.    Pembimbingan dengan Rekam Layar HP.

Pempelajaran ini sering dilakukan oleh Penilik manakala ada pertanyaan yang harus dijawab saat itu oleh  Penilik. Penilik langsung merekam layar HP dengan materi materi yang disimpan dalam HP dengan memberikan voicenote dan video, cara ini dilakukan apabila dalam keadaan darurat menjelaskan materi yang PTK belum mengerti dan memahaminya. 

10.    Pembimbingan melalui JoyLink dan Linktree.


Joy.Link dan Linktree merupakan satu tools untuk menggabungkan platform media sosial, content dan materi materi dari Penilik dalam satu halaman. Linktree dan Joy.Link yang dikenal dengan tools bio link saat ini sedang digandrungi oleh para melenial karena memiliki fitur menarik dan mudah diakses. Pembimbingan dengan Joy.Link dan LInkTree memanjakan PTK PAUD DIKMAS untuk dapat mengakses berbagai materi materi dari Penilik yang tersusun dan terprogram. Materi biasanya menggunakan ebook jenis PDF, DOCX, HTML, dan materi lain menggunakan Video ,Youtube, Slide, Google Form Interaktif, spreadsheet yang dibuat link tersendiri dalam satu halaman. Penggunaan Joy.link atau linktree ini dimaksudkan agar PTK dapat mudah mengakses link materi pembimbingan tambahan penilik sesaui kebutuhan Lembaga dan PTK. 

11.   Pembimbingan dengan Blog.

Blog merupakan jenis website  yang berisi konten artikel berupa essay, opini, pengalaman, dan informasi pengetahuan. Blog sangat dinamis yang kontennya dapat ditambah dan di-update secara berkala. Jenis blog yang bisa anda temukan di internet cukup banyak , seperti blog pribadi, blog bisnis, blog niche, blog profesional, dan lain-lain. Setiap jenis blog memiliki tujuan dan audiens yang tidak sama. 

Blog juga memiliki banyak fungsi, tergantung pada tujuan pembuatnya. Beberapa fungsi blog diantaranya adalah:

  1. Sebagai media informasi dan edukasi untuk pembinaan atau pembelajaran.. Blog bisa menjadi sumber informasi dan pengetahuan bagi pembacanya. Banyak blog yang membahas topik-topik tertentu secara mendalam dan terperinci, seperti blog teknologi, blog kesehatan, blog pendidikan, dan lain-lain.
  2. Sebagai media komunikasi dan interaksi. Blog bisa menjadi sarana untuk berkomunikasi dan berinteraksi dengan pembaca atau pengunjung. Banyak blog yang memiliki fitur komentar, pesan, atau forum yang memungkinkan pembaca untuk memberikan tanggapan, saran, atau pertanyaan kepada penulis blog.
  3. Sebagai media ekspresi dan kreativitas. Blog bisa menjadi wadah untuk mengekspresikan diri dan melatih kreativitas. Banyak blogger yang menulis konten blog dengan gaya bahasa yang unik, menarik, atau lucu. Ada juga blogger yang membuat konten blog berupa puisi, cerpen, lagu, gambar, video, atau podcast.
  4. Sebagai media penghasilan dan bisnis. Blog bisa menjadi salah satu cara untuk menghasilkan uang dari internet. Banyak blogger yang mendapatkan penghasilan dari iklan, afiliasi, endorsemen, jualan produk digital, atau jasa konsultasi.
kita bisa membuat blog sendiri, dan dapat menggunakan layanan dari Google yang bernama Blogspot. Blogspot adalah sebuah layanan secara gratis dan mudah. kita dapat menggunakan Blogspot untuk berbagai tujuan pendidikan, pembinaan, pembelajaran bagi para penilik dalam melakukan pembimbingan dan lain lain.

 

12.   Pembimbingan menggunakan Aplikasi Jamboard.


Jamboard adalah papan tulis digital yang kolaboratif. Jamboard memungkinkan Penilik dalam melakukan pembimbingan dapat  menulis, menggambar, dan menambahkan gambar dari internet. Selain itu, Jamboard juga memungkinkan penilik dan PTK untuk menyimpan pekerjaan mereka ke cloud secara otomatis dan berkolaborasi dengan orang lain secara real-time. Jamboard tersedia dalam bentuk aplikasi seluler dan papan tulis berukuran 55 inci dan berteknologi cloud. Dan sekarang sedang trend untuk keperluan pembimbingan secara intensif dengan sesi sesi brainstorming. Karena tiap-tiap anggota tim yang terhubung via aplikasi smartphone dan tablet dapat melontarkan idenya dengan mudah, bisa dalam bentuk gambar atau konten lain dari hasil pencarian web, atau bisa juga dokumen dari Google Docs maupun Drive.

Dan Masih Banyak lagi Model Model Pembimbingan di Pasca Pandemi Covid 19 sebagai model transformasi pembimbingan sebagai produktivitas Penilik dalam rangka memberikan pengetahuan kepada PTK untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan dan pengelolaan program Paud Dikmas di Indonesia.

1 komentar:

  1. Terima kasih pak, sangat bermanfaat untuk saya selaku penilik PAUD

    BalasHapus

Terima kasih atas komentar dan pesan yang bermanfaat. Selamat membaca